Senin, 28 Mei 2012

Membuat hunian agar terkesan hangat

Sebuah hunian yang bagus adalah apabila para penghuninya merasakan kehangatan jika berada dalam bangunan tersebut. Kehangatan dalam sebuah hunian dapat kita tampilkan dari sisi interior bangunan.
Warna sangat berperan dalam menciptakan interior dengan unsur kehangatan. Warna dinding cenderung menggunakan warna coklat agak kekuningan atau warna tanah sehingga menciptakan aksen hangat serta mengekspresikan sifat yang dapat menenangkan. Bisa juga dikombinasikan dengan wallpaper yang senada sehingga menciptakan kesan yang lebih nyaman. Sama halnya dengan furnitur yang dipergunakan juga harus mempunyai warna yang senada dengan dinding serta lantai sehingga kesan hangat tersebut akan timbul.

Pemakaian lampu dengan gaya klasik modern akan menambah kesan hangat dalam ruangan tersebut. Pemilihan warna bohlam lampu juga akan mempengaruhi aksen yang ditimbulkan, oleh sebab itu bohlam yang dipergunakan disesuaikan dengan warna ruangan yaitu coklat kekuningan sehingga akan menghasilkan perpaduan warna yang selaras serta menimbulkan efek-efek yang dramtids dan hangat pada keseluruhan ruangan.
Jika dalam hunian anda memiliki 2 lantai, maka memerlukan tangga sebagai penghubung antar lantai. Pada area tangga ini, kayu solid dipilih menjadi alternatif material yang dipergunakan. Material ini tidak licin, oleh karena itu menjadi pertimbangan utama untuk mempergunakan material ini mengingat faktor keamanan. Selain itu, kayu yang merupakan material alami juga memberikan kualitas kehangatan tersendiri serta memberikan respon yang baik bagi iklim tropis. Penambahan lampu tanam pada tiap-tiap anak tangga juga akan menampilkan suatu kesan yang manis. Elemen tersebut tidak hanya menghadirkan kepuasan secara visual saja akan tetapi juga sebagai alternatif penerangan yang cukup dikala malam hari.
Tips pemanfaatn botol kaca bekas untuk interior hunian anda:
Jika anda adalah orang yang kreatif serta senang dengan konsep hunian yang berbeda, maka tips berikut cocok bagi anda. Selain dapat mempercantik interior rumah anda serta memberikan kesan hangat pada ruangan anda, tips berikut juga merupakan pemanfaatan bahan-bahan kebutuhan konsumtif sehari-hari yang sudah tidak terpakai sehingga akan mengurangi limbah industri.
Jika anda sering mengkonsumsi minuman degan kemasan botol, khususnya dengan kemasan botol berwarna cokelat jangan anda buang. Kumpulkan, setelah itu botol-botol tersebut akan kita susun sebagai pengganti dinding pada ruangan. Akan tetapi dinding yang akan kita buat haruslah yang berhadapan langsung dengan matahari. Sehingga pada waktu botol-botol tersebut terkena sinar matahri maka akan menghasilkan efek cahaya yang sangat cantik sehingga dapat mempercantik ruangan anda. Selain itu celah-celah yang tersedia antar botol dapat diguanakan sebagai ventilasi untuk sirkulasi udara agar ruangan tersebut tidak terlalu panas karena sengatan matahari.